SARIBUNDO.BIZ – Makanan yang berbahan dasar udang memang telah menjadi idaman para pecinta kuliner. Olahan yang berbahan dasar udang memang sangat banyak sebab udang merupakan bahan yang fleksibel yang dapat diolah dengan cara dan bahan apa saja.
Salah satu olahannya yang menggugah selera pecinta kuliner adalah balado udang ikan pari. Masakan balado adalah masakan ciri khas Padang, karena rasa pedas dan juga gurihnya tercipta dari tangan-tangan kreatif warga Padang. Bukan Cuma keenakannya saja, sebab kandungan gizi yang ada dalam balado udang ikan pari akan memberi asupan energi bagi anda.
Nah bagi anda yang ingin bikin serta menghidangkan masakan balado udang ikan pari, berikut adalah resepnya.
Resep Balado Udang Ikan Pari
Bahan-bahan yang digunakan
- 200 gr udang
- 300 gr ikan pari
- 100 gr cabe merah
- 1 buah tomat
- 4 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- secukupnya garam dan gula
- minyak goreng
Langkah Pembuatannya
1. Bersihkn udang(saya hanya mmbuang sungut udangnya saja) lalu goreng jangan terlalu lama
2 Bersihkn ikan pari , lumuri garam sedikit lalu goreng (tingkat kematangn sesuai selera)
3 Giling atau blender cabe,bwg putih,bwg merah, tomat
4 Panaskn sedikit minyak goreng lalu masukkn bumbu yg telah d giling atau blender td jngn lp tmbhkn garam dan gula sesuai selera
5 Jangan lupa d cicipi untuk memastikan rasa, stelah bumbu matang lalu masukkan udang dan ikan yg telah d goreng tadi, aduk hingga merata. Angkat dan sajikan
Selamat mencoba!
Disarikan dari cookpad